Cara Bermain Free Fire agar Lebih Cepat Booyah

Daftar isi [Tampil]
Free Fire merupakan game yang pertama kali dirilis tahun 2017 oleh Garena dan bisa dimainkan di smartphone Android dan iOS. Namun, untuk bermain di game ini perlu tips jitu agar lebih cepat boyah.

Untuk mencapai ini tentu item yang kamu miliki jangan hanya mengandalkan yang gratisan. Untuk itu kamu perlu Top Up Free Fire agar bisa membeli berbagai item yang premium. 

Setelah top up berhasil kamu bisa menjalankan beberapa tips jitu ini di smartphone. Apa saja tips agar bisa cepat naik level di Free Fire? Artikel ini akan membahasnya secara detail. 

Cara Bermain Free Fire

Cara Bermain Free Fire


Untuk kamu yang ingin cepat Booyah di Free Fire bisa menerapkan beberapa tips berikut ini:

1. Perhatikan Maps

Free Fire menerapkan konsep bermain orang terakhir yang mampu bertahan hidup di lokasi tertentu. Untuk itu dalam tahap awal, kamu harus mampu menguasai dan memperhatikan maps yang ada. 

Dengan cara ini maka kamu bisa mengetahui keberadaan musuh, area atau zona aman. Dengan seperti ini maka ketika musuh datang kamu bisa mencari tempat yang tersembunyi dan jauh dari musuh. Jadi pastikan kamu memperhatikan map sebelum melangkah ke lokasi tertentu. 

2. Looting Seperlunya Saja

Looting atau penggunaan senjata ini sebaiknya memiliki yang seperlunya saja. Dengan demikian kamu hanya perlu memilih senjata yang benar-benar dikuasai baik yang jarak dekat ataupun jarak jauh. Untuk memudahkan, kamu bisa mengambil tas untuk menyimpan item tersebut. 

Saat tas sudah didapatkan pastikan kamu juga membawa item berupa perlengkapan medis. Item ini diperlukan karena sewaktu-waktu kamu pasti akan bertemu musuh dan ditembak dengan kekuatan besar. Dengan adanya item medis ini maka kamu bisa memulihkan Health Point (HP). 

3. Selalu Bergerak

Tips lainnya adalah pastikan kamu selalu bergerak aktif dan tetap memperhatikan maps. Jadi ketika ada musuh yang datang kamu bisa terus bergerak untuk mencari lokasi mana yang aman.

Pergerakan ini perlu dilakukan karena zona aman di game ini akan semakin berkurang kapasitasnya. Selain itu jika kamu terus berdiam diri dan tertembak musuh maka HP akan terus berkurang. 

4. Jangan Bernafsu untuk Membunuh

Dalam bermain Free Fire, kamu dianjurkan untuk membunuh musuh di waktu yang tepat. Dengan demikian dalam bermain di game ini tidak dianjurkan untuk terus-menerus membunuh lawan. 

Jika memang ingin membunuh maka tunggu sampai musuh datang dan cara ini tidak akan membahayakan diri. Selain itu ketika akan membunuh pastikan kamu memperhatikan titik merahnya. 

Jadi, pastikan titik merah berada di posisi yang tepat agar peluru yang keluar tidak sia-sia. 

5. Pastikan Internet Stabil

Sebagaimana diketahui jika Free Fire ini hanya bisa dimainkan secara online dari smartphone. Untuk itu kamu perlu memastikan jika koneksi internet yang digunakan harus stabil. Tujuannya adalah agar saat bermain bisa lebih optimal dan tidak ada gangguan apapun. 

Jika menggunakan paket data harus dipastikan berada di tempat yang lokasinya memiliki sinyal yang kuat. Namun untuk bermainnya disarankan menggunakan WiFi agar koneksi lebih stabil dan membuat kamu lebih nyaman saat bermain game. 

Jadi, untuk bisa cepat Booyah, kamu perlu memperhatikan maps yang ada di game Free Fire. Kemudian pilihlah senjata secukupnya dan pastikan kamu membawa tas sebagai tempat senjata dan item lainnya. 

Selanjutnya, kamu tinggal memantau lokasi musuh dimana jika akan mendekat tinggal pindah saja ke lokasi yang lebih aman.

Demikian artikel mengenai cara bermain Free Fire biar makin GG dan cepat booyah. Selamat mencoba!
Lebih baru Lebih lama