Storytel Aplikasi Audiobook, Menikmati Buku dengan Cara Baru

Daftar isi [Tampil]
Storytel
Aplikasi Audiobook Storytel

Semakin dewasa, rasa-rasanya jadi semakin susah mau cari waktu luang buat baca. Kerjaan yang numpuk, urusan yang nggak selesai-selesai, jadi alasan utamanya. Tapi untungnya, sekarang sudah ada terobosan baru untuk baca buku, yakni di Storytel. Namun, ada yang berbeda dari kegiatan baca buku lewat Storytel.

Menggunakan Storytel, kamu sudah tidak perlu lagi bawa buku ke mana-mana. Kamu pun nggak perlu beli reader buat buku-buku digital yang harganya cukup mahal. Hanya dengan instal satu aplikasi saja, kebutuhanmu akan buku sudah bisa terpenuhi.

Bedanya dengan buku biasa, dengan Storytel kamu bisa dengerin isi buku. Ya, dengerin. Kamu tidak salah. Dari dulu, metode audiobook, itu sangat efektif digunakan oleh banyak pecinta buku. Apalagi kalau lagi bepergian. Bagi yang sering bepergian dan sering bawa buku, sudah pasti tahu bagaimana susahnya untuk baca.

Misalnya nih, lagi di dalam bus atau mobil buat pergi wisata. Nah, mau baca buku di sana, itu jadi semacam taruhan. Bisa dapet manfaat dari buku atau bisa juga mual bahkan muntah dalam mobil dan juga bis yang ditumpangi. Baca di dalam kendaraan begitu, demi apapun nggak ada enaknya sama sekali.

Storytel, Aplikasi Audiobook yang Menyenangkan

Storytel
Buku Best Seller di Storytel

Cerita mual atau muntah saat mencoba baca buku di bis atau di mobil, itu sudah cerita usang. Kini sudah tidak lagi. Pasalnya, sudah ada aplikasi audiobook Indonesia yang dapat diunduh secara gratis. Nantinya, dalam aplikasi tersebut kamu bisa dapat berbagai macam buku best seller untuk didengerin. 

Beberapa buku best seller tersebut antara lain ada:

  • Buku HarryPotter Audiobook yang menyajikan cerita fantasi tentang dunia sihir. Filmnya saja sangat legendaris dan banyak peminatnya. Yakin gak mau coba baca audiobook-nya di Storytel?
  • Berikutnya ada buku Negeri Lima Menara. Jika HarryPotter membahas tentang cerita fantasi, sekolah sihir, lain hal dengan buku Negeri Lima Menara. Buku ini terasa amat dekat dengan kehidupan kita sehari-hari. Sebuah cerita mengenai anak-anak muda yang menuntut ilmu di pondok pesantren.
  • Ada juga buku Game of Thrones yang berlatar tentang dunia kerajaan. Konflik yang ada di buku ini juga bikin kita gak kalah gregetan.
  • Selanjutnya ada Hunger Games. Sudah gak asing bukan sama judul buku yang satu ini? Iya, di Storytel Audiobook juga ada lho.
  • Buku best seller bertema sejarah ada Sapiens. Buku ini membahas tentang sejarah perkembangan manusia.
  • Bagi kamu penikmat genre romansa yang bucin-bucin gitu, bisa nikmati buku berjudul Mariposa. Ada juga buku berjudul Dilan yang sempat hits dan diangkat menjadi sebuah film.
  • Divortiare, sebuah buku yang membahas seputar relationship.
  • Kemudian, ada juga buku berjudul Selamat Tinggal yang tak kalah seru dengan novel-novel lainnya.
  • Dan masih banyak lagi judul buku best seller lainnya. 

Storytel, juga merupakan layanan streaming dari buku yang berbentuk audio dan buku online berlangganan yang telah beroperasi di lebih dari 20 pasar di dunia. Sebenarnya, Apllikasi audiobook ini pengembangnya punya kantor pusat di Stockholm, Swedia. 

Storytel, menawarkan setiap orang untuk mendengarkan dan baca buku online lebih dari 500.000 judul yang sudah disediakan dalam skala global. Hal ini menjadi salah satu bentuk visi dari Storytel yang ingin membuat dunia jadi tempat yang lebih punya empati serta kreatif dengan kisah-kisah hebat. 

Kini, Storytel sudah menjadi aplikasi audiobook yang telah punya banyak koleksi mulai dari novel fiksi serta berbagai buku lainnya yang sudah dinarasikan ke dalam bahasa Indonesia

Cara Menggunakan Aplikasi Audiobook Storytel

Nah, bagi kamu yang ingin menggunakan Storytel, ada sejumlah langkah yang harus dilakukan jika ingin menggunakannya. Tenang saja, cara menggunakan aplikasi audiobook satu ini masih tergolong mudah. Cukup lakukan beberapa langkah ini, dan kamu bisa gunakan sepuasnya: 

1. Unduh Aplikasi

Langkah pertama, silakan unduh aplikasi Storytel terlebih dahulu. Dapatkan aplikasi ini lewat toko aplikasi online sesuai dengan smartphone yang dimiliki. 

2. Pilih Jelajahi Aplikasi

Setelah mengunduhnya, silakan buka aplikasi tersebut. Lalu, kamu akan menemukan opsi Jelajahi Aplikasi. Nah, setelah itu, silakan Pilih Bahasa Buku sesuai dengan yang diinginkan. Jangan lupa juga untuk memilih 3 atau lebih kategori bacaan yang menjadi favoritmu. 

Silakan pilih juga sesuai dengan rekomendasi buku apa saja yang kamu dapatkan. Judul buku dalam aplikasi ini, memang sudah disediakan dengan cukup lengkap. 

3. Buat Akun

Selanjutnya, jika kamu memang ingin mendengarkan buku bacaan sesuai dengan yang diinginkan, kli Buat Akun. Setelah itu, mulailah untuk berlangganan hanya dengan Rp 39.000 plus 7 hari akses gratis. 

Fitur-fitur yang Ada di Storytel Audiobook

Storytel
Beranda Storytel

Dalam Storytel, terdapat sejumlah fitur yang mungkin belum kamu ketahui. Adapun untuk menggunakannya, kamu harus paham apa saja fitur-fitur di dalamnya terlebih dahulu. Silakan simak penjelasan berikut kalau ingin tahu fiturnya: 

1. Beranda

Pertama, ada fitur beranda. Pada fitur ini, kamu akan mendapatkan berbagai rekomendasi terkait buku berdasarkan dengan kategori tertentu. Di sana, ada banyak kategori yang ditampilkan seperti: Familiar Choice, Top-title in Indonesian, Editor’s Pick, Certified Best Seller, dan masih banyak lagi. 

2. Search

Selain ada fitur Beranda, ada juga fitur Search. Fitur ini, memungkinkan setiap orang mencari buku apa saja yang diinginkan. Caranya tentu saja mudah. Hanya dengan klik Search/Cari, lalu mengetikkan kata kunci dari buku, hasil pencarian akan muncul secara otomatis. 

Nantinya, akan ada sejumlah buku yang ditampilkan dan siap untuk didengarkan. Jika ingin mendengarkan, jangan lupa untuk bikin akun dan langganan terlebih dahulu. 

3. Rak Buku

Nah dalam fitur satu ini, fungsinya tentu saja sama dengan rak buku konvensional, yakni terdiri dari sejumlah buku yang akan, masih, dan belum dibaca. Di sana, kamu bisa lihat apa saja buku yang nangkring. Kamu pun bisa memilihnya dengan bebas sesuai dengan keinginan. 

4. Profil

Ada satu lagi fitur yang terdapat dalam Storytel. Fitur tersebut yakni fitur Profil. Dalam fitur ini, isinya tentu saja akun yang dimiliki. Di dalamnya, pun ada foto yang dapat diganti sesuai dengan keinginan. 
Tak hanya itu saja. Ada manfaat lain yang disediakan oleh salah satu fitur dalam aplikasi audiobook ini. 

Pada menu Profil, kamu juga bisa tahu tentang target cerita dan juga statistik aktivitas mendengarkan buku yang sudah dilakukan. 

5. Ubah ke Mode Anak

Satu lagi. Ada juga fitur yang memungkinkan untuk mengubah Storytel jadi mode anak. Nantinya, buku-buku yang disediakan, akan disesuaikan dengan selera anak-anak dan aman untuk anak seusia mereka. 

Bagaimana tertarik menggunakan aplikasi Storytel?

Silakan download Storytel di link berikut:

Itulah sedikit hal yang dapat diketahui mengenai Storytel. Segera unduh aplikasi ini secara gratis lewat App store sesuai smartphonemu. Tapi, untuk menikmati berbagai fitur di dalamnya, jangan lupa langganan dulu, ya. Semoga membantu.
أحدث أقدم