Pabrik Baja Ringan BLKP Paling Berkualitas di Indonesia

Daftar isi [Tampil]
Pabrik Baja Ringan
Pabrik Baja Ringan BLKP

Bisnis di bidang properti bisa dikatakan memang menggiurkan. Salah satunya adalah bisnis baja ringan untuk atap. Baja ringan dinilai lebih bagus dan tahan lama ketimbang kayu. Maka tak heran, jika saat ini sudah cukup mudah menjumpai pabrik baja ringan.

Pabrik baja ringan yang bisa menjadi pemasok untuk bisnis baja ringan kamu adalah PT Bumi Lancang Kuning Pusaka (BLKP). Pabrik yang satu ini merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur dengan bahan baku baja ringan yang berfokus pada produk-produk rangka, atap dan lantai. 

Bahan baku yang diproduksi di BLKP sudah terbukti berkualitas. Jadi, jangan ragu untuk membeli bahan baku di sini.

Alasan Kenapa Baja Ringan Menjadi Pilihan

Sebelum orang-orang lebih memilih baja ringan, material kayu sempat hits dan hingga sekarang beberapa masih menggunakannya. Saat ini sudah banyak sekali developer atau perancang bangunan yang memilih baja ringan sebagai atap ketimbang kayu.

Alasan mendasar pemilihan ini karena harga jual kayu yang semakin meningkat. Lalu, apa alasan lain yang membuat orang-orang berpindah ke material baja ringan? Berikut beberapa alasannya:

1. Atap Baja Ringan Memang Lebih Ringan

Bukan baja ringan namanya kalau masih berat, jadinya baja berat hehe. Iya, salah satu alasan pemilihan baja ringan adalah materialnya yang memang lebih ringan daripada yang lain seperti kayu. Dengan menggunakan baja ringan, kamu tidak perlu membuat pondasi yang berlebihan karena baja ringan didesain dengan rangka yang ringan.
 

2. Anti Rayap dan Anti Karat

Pasti tau dong kalau kayu merupakan material yang disukai oleh rayap. Berbeda dengan baja ringan, kamu tidak perlu khawatir akan rayap yang membuatnya rapuh. Selain itu, material baja ringan juga anti karat sehingga atap rumah bisa tahan lama.

Alasan yang kedua ini tentu saja bisa menjadi keunggulan yang terbaik dimiliki oleh baja ringan. Bagi kamu yang ingin memulai bisnis, bisa banget lho menggaet pembeli dengan menjabarkan keunggulan yang ini.

3. Sangat Kuat dan Kokoh

Walaupun bentuknya yang ringan, baja ringan terbilang sangat kuat dan kokoh. Salah satu alasan yang bisa menjadi penarik bagi calon pembeli. Material baja ringan dinilai kokoh karena bahan ini kuat atas tekanan, bahkan bisa dikatakan baja ringan 2x lebih kuat dari kayu. Tentu saja, baja ringan menjadi bahan bangunan yang aman untuk keluarga.

4. Tahan Terhadap Api

Material kayu kalau bertemu api tentu saja akan habis dilahap. Kalau baja ringan bagaimana? Sekali lagi, baja ringan memang pilihan aman untuk bahan bangunan. Material baja ringan punya karakteristik yang tidak menjalarkan panas atau api serta mempunyai kemampuan dalam menahan struktur rangka atap saat ada kebakaran.

Dari beberapa penjelasan di atas, saya rasa kalau orang-orang diberikan pemahaman tersebut maka mereka akan berbondong-bondong untuk membeli material baja ringan. Nah, salah satu pabrik baja ringan yang menyediakan material yang berkualitas adalah BLKP.

BLKP Pabrik Baja Ringan Berkualitas

Pabrik Baja Ringan
Pabrik Baja Ringan BLKP

BLKP sudah berdiri sejak tahun 2003 di Pekanbaru, Riau. Perusahaan ini berkembang dengan pesat, hingga saat ini sudah punya 6 pabrik di berbagai daerah di Indonesia. Saat ini, BLKP sudah memiliki lebih dari 600 orang karyawan dan mesin roll forming berbagai tipe. Pabrik baja ringan ini tentu sangat memahami kebutuhan tanah air yang seiring waktu terus bertambah.

Ada dua produk yang dijual di pabrik baja ringan BLKP yaitu bahan jadi baja ringan dan bahan baku baja ringan. BLKP selalu berusaha memberikan produk dan layanan terbaik demi kepuasan pembeli. Saat ini, BLKP sudah memperoleh sertifikasi ISO dari Balai Sertifikasi Indonesia serta TUV Nord Indonesia. Hal ini tentu saja membuktikan bahwa BLKP bergerak secara profesional.

Bagi kamu yang tertarik untuk memasok material baja ringan, bisa menghubungi BLKP di alamat dan kontak berikut ini.

Alamat dan Kontak Pabrik Baja Ringan BLKP

Kantor Perwakilan BLKP
Springhill Office Tower Lt.11 berada tepat di samping Hotel Swiss-Belinn Kemayoran
Jl. Benyamin Sueb Ruas D7 Blok D - Kec. Pademangan, Jakarta Utara 14410
Website: https://blkp.co.id/
Phone: 021-260 534 45
Fax    : 021-226 068 67

Demikian artikel mengenai alasan pemilihan baja ringan dan rekomendasi pabrik baja ringan. Semoga bisa bermanfaat bagi kamu yang ingin membangun rumah atau berbisnis di bidang properti.
Lebih baru Lebih lama